Sekilas Tugas Akhir (Capstone Design)
Tugas Akhir adalah mata kuliah di Program Studi Teknik Elektro (PSTE), Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia (FTI-UII) yang juga disebut sebagai mata kuliah Capstone Design dan merupakan puncak/kulminasi dari proses pembelajaran keteknikan/rekayasa di PSTE. Capstone Design sendiri telah disyaratkan oleh Indonesian Accreditation Board of Engineering (IABEE) sebagai suatu proses yang harus dilalui oleh seluruh mahasiswa PSTE yang bertujuan memberikan pengalaman kepada mahasiswa dalam menyelesaikan masalah-masalah yang ada di masyarakat dengan menggunakan pengetahuan yang telah diperoleh, baik dibidang teknik maupun non-teknik.
Tugas Akhir harus menghasilkan suatu produk rekayasa. Produk yang dimaksud dapat berupa perangkat keras (hardware), perangkat lunak (software), simulasi, atau kombinasi dari ketiga hal tersebut. Produk yang dihasilkan tidak harus dirancang dari awal (scratch).
Proses perancangan merupakan sebuah decision making process, atau proses pengambilan keputusan yang harus dilakukan dengan sistematis dan rasional. Proses pengambilan keputusan ini harus terdokumentasi dengan baik.
Masalah yang yang diidentifikasi dan didefinisikan harus jelas, nyata, terformulasi dengan baik, bukan jargon, dan cukup penting untuk diselesaikan dengan tahapan-tahapan yang jelas serta telah mempertimbangkan berbagai batasan/constraint yang berlaku.
F A Q (Frequently Asked Questions)
Apakah saya perlu mengganti judul jika sudah memiliki proposal saat kuliah Penulisan Ilmiah ?
Silahkan menghubungi calon dosen pembimbing anda saat penulisan ilmiah, jika judul sudah dinyatakan oleh Tim Tugas Akhir sebagai judul yang sesuai dengan kriteria Capstone Design dan anda telah bersepakat dengan calon dosen pembimbing anda terdahulu maka dapat dilanjutkan, namun proposal Tugas Akhir 1 harus disusun sesuai dengan aturan panduan yang berlaku, dan muatannya disesuaikan dengan proses yang sudah ada
Apakah saya diizinkan memilih judul yang lain ?
Diizinkan mengganti judul sesuai dengan aturan yang telah ditentukan oleh Tim Tugas Akhir
Apakah saya perlu membuat proposal baru jika judulnya sama dengan yang saya ajukan pada kuliah Penulisan Ilmiah ?
Ya, diperlukan. Proposal adalah luaran dari Tugas Akhir 1 (TA1), sehingga jika anda sudah mendapatkan judul yang memenuhi kriteria Capstone Design, anda harus mengikuti seluruh proses dan ketentuan yang telah diatur dalam Tugas Akhir 1. Proposal Tugas Akhir 1 tidak sama muatannya dengan Proposal yang telah anda kerjakan pada kuliah Penulisan Ilmiah
Apakah judul yang saya pilih dapat langsung diterima sesuai urutan pilihan judul yang saya usulkan ?
Tidak, seluruh judul yang diusulkan akan diseleksi dan disesuaikan berdasarkan hasil pertimbangan Tim Tugas Akhir berkaitan dengan komposisi kelompok, distribusi dosen pembimbing, serta track and records dari masing-masing mahasiswa
Apakah hasil dari Tugas Akhir / Capstone Design ini harus berupa produk jadi ?
Output / luaran dari Tugas Akhir (Capstone Design) harus sesuai dengan usulan dan spesifikasi yang ditetapkan berdasarkan hasil permasalahan yang telah diidentifikasi dan diperoleh dari proses Tugas Akhir 1
Info Terbaru
INFO PENTING !
Silahkan membaca informasi terakhir terkait pelaksanaan Tugas Akhir 2 dan perhatikan Timeline Tugas Akhir 2 dilaman ini.