< Kembali

Smart Home Systems, Perlukah?

January 2, 2024

Apakah Smart Home Systems?

Saat ini, teknologi “smart home” atau rumah pintar berkembang sangat pesat. Berbagai pilihan perangkat smart home telah tersedia dekat dengan kita. Lalu apakah sebenarnya “Smart Home Systems” atau Sistem Rumah Pintar itu? Yaitu rumah yang menggunakan peralatan-peralatan yang terhubung ke internet sehingga memungkinkan pemiliknya untuk melakukan pemantauan, pengelolaan dan pengendalian secara jarak jauh, misalnya pengendalian sistem penerangan rumah, sistem pemanas dan pendingin ruangan, dan sistem keamanan rumah. Sebagai bagian dari Internet of Things (IoT), sistem dan perangkat pada rumah pintar dapat beroperasi bersama, berbagi data dan dapat mengotomatiskan tindakan berdasarkan preferensi pemilik rumah. Pemilik rumah dapat menggunakan aplikasi rumah pintar pada perangkat telepon genggam atau smartphone untuk melakukan pemantauan maupun pengelolaan Smart Home Systems. Istilah lain dari Smart Home Systems tersebut adalah Home Automation (otomatisasi rumah), sebuah teknologi yang dapat memberikan keamanan, kenyamanan, kemudahan, dan efisiensi energi kepada pemilik rumah.

Bagaimana Smart Home Systems bekerja?

Agar dapat saling berkomunikasi dan bertukar data, perangkat-perangkat pada Smart Home Systems harus terhubung ke jaringan internet dan menerapkan standar protocol komunikasi yang sesuai. X10 adalah standar industri pertama untuk otomasi rumah yang membantu perangkat-perangkat tersebut terhubung satu sama lain terutama melalui kabel, frekuensi radio, dan protokol berbasis nirkabel. Saat ini, Zigbee, Z-Wave, dan Insteon juga memimpin protokol untuk otomasi rumah. Standar industri baru ini lebih mengandalkan teknologi nirkabel modern, seperti jaringan mesh yang menggunakan listrik, gelombang radio, dan teknologi nirkabel untuk mengirim pesan ke dan dari perangkat.

Teknologi Smart Home Systems dapat dibedakan ke dalam dua kategori:

  1. Teknologi dengan pengendali terpusat (central control).

Pada tipe ini, terdapat sebuah panel pengendali yang dapat mengendalikan berbagai peralatan yang ada di rumah dan saling terhubung. Panel pengendali ini terpasang di dinding dan dapat diakses secara jarak jauh melalui smartphone, tablet atau komputer.

Kelebihan sistem ini adalah kemudahan mengatur operasi peralatan memalui panel pengendali terpusat. Meskipun tergolong sebagai teknologi terkini, namun tipe ini  tergolong mahal dan membutuh instalasi yang baik. Selain itu, tipe ini bersifat inklusif, yaitu terdapat keterbatasan jika ada tambahan peralatan baru.

  1. Teknologi berbasis aplikasi (app-based smart home)

Teknologi ini menggunakan jaringan internet di rumah untuk berhubungan dengan jaringan cloud yang merupakan teknologi utama pada Internet of Things. Wi-Fi banyak digunakan untuk menghubungkan peralatan-peralatan pada sistem rumah pintar. Peralatan tersebut terhubung ke server di cloud dan dapat diakses dengan smartphone melalui sebuah aplikasi. Pada aplikasi tersebut, pengguna dapat membuat sebuah akun dan menambahkan peralatan pintar yang akan dikelola melalui aplikasi tersebut. Selama ada koneksi internet, peralatan pintar yang terhubung ke aplikasi dapat berkomunikasi dengan penggunanya.

Perkembangan Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan juga memungkinkan pesatnya perkembangan teknologi smart home. Perangkat-perangkat yang ada di rumah tidak sekedar terhubung ke jaringan internet, namun perangkat tersebut memiliki kecerdasan untuk mempelajari data dan lingkungannya, dapat berpikir dan mengambil keputusan layaknya penggunanya. Selain itu, perangkat-perangkat tersebut tidak sekedar bekerja dan berpikir sendiri-sendiri atau secara terpisah, namun mereka dapat berkolaborasi, saling bertukar data dan membentuk kesatuan sistem yang cerdas.

Apa saja jenis-jenis Smart Home System?

Seiring pesatnya penelitian dan pengembangannya, saat ini tersedia berbagai pilihan smart home system. Berdasarkan tujuan dalam penggunaannya, smart home system dapat dikelompokkan ke dalam beberapa kategori, diantaranya:

  1. Smart home basic, misalnya:
    • Smart speaker, tidak sekedar mampu menghasilkan suara atau musik, alat ini memiliki kemampuan layaknya asisten bagi pemiliknya. Dengan perintah suara yang diberikan, smart speaker dapat melakukan pencarian di internet, memberikan informasi cuaca, membacakan berita, dan dapat berperan sebagai pusat pengubung (central hub) bagi semua peralatan pintar di dalam rumah.
    • Smart TV, tidak sekedar TV, istilah ini digunakan untuk semua perangkat IoT yang dapat melakukan video streaming. Pengguna dapat memilih tayangan apapun dan kapanpun melalui smart TV.
    • Smart thermostats dapat digunakan untuk memonitor dan mengatur perangkat pemanas maupun pendingin ruangan (HVAC) dari manapun. Peralatan ini dapat dijadwalkan agar hemat energi dan menyesuaikan dengan kebutuhan penggunanya. Smart thermostats memiliki sensor sehingga dapat menentukan kapan saatnya perangkat menyala.
    • Smart light digunakan untuk mengotomasi lampu dan penerangan. Terdapat dua opsi untuk mengaplikasikan smart light yaitu tipe saklar dan tipe smart bulb (bolam)
    • Robot vacuums, tidak sekedar mampu melakukan tugas pembersihan lantai namun juga dapat terhubung dengan smart speaker maupun mengirimkan video ke penggunanya.
  1. Smart kitchen merupakan integrasi peralatan-peralatan pintar di dapur misalnya Smart refrigerator, Smart ovens, Smart dishwasher, Smart laundry, Smart dishes, Smart trash cans, Smart coffee pot, Smart slow cookers.
  2. Smart bathroom merupakan peralatan pintar di kamar mandi misalnya smart toilets, smart showers dan privacy-windows.
  3. Smart home security terdiri atas perangkat security cameras, smart door lock dan video door bells.
  4. Smart nurseries merupakan perangkat cerdas yang membantu penggunanya menjaga dan merawat bayi. Perangkat ini memiliki fitur video monitors, smart rocking, smart health monitors, smart changing tables, dan smart mobiles.
  5. Smart home medical care untuk mendukung perawatan orang sakit atau orang tua di rumah. Contoh peralatan ini yang telah tersedia antara lain medical alert buttons, video surveillance, activity tracking, Security for Alzheimer’s and Dementia Patients.
  6. Smart pet care dapat digunakan untuk mendukung perawatan dan pemantauan binatang piaraan di rumah. Peralatan ini terdiri atas fasilitas video monitoring, smart mats, smart feeders, smart pet doors, self-cleaning little boxers
  7. Pilihan lainnya meliputi smart fan, smart floor, smart shades, automated sprinkles, smart pools dan smart beds.

Saat ini tersedia banyak pilihan Smart Home System, dengan berbagai pilihan fitur yang ditawarkan. Manfaat yang dapat ditawarkan dari system tersebut diantararanya dapat mengontrol penggunaan energi di rumah, meningkatkan keamanan rumah, memudahkan melakukan pekerjaan rumah, dan meningkatkan kualitas hidup. Selain terkait dengan biaya instalasi, konsekuensi yang perlu dipertimbangkan dalam penggunaan Smart Home System tersebut antara lain kompatibilitas antarproduk smart home, dan ketersediaan koneksi internet yang handal.

Bagaimana memilih produk Smart Home System?

Pertama sesuaikan dengan kebutuhan dan kebiasaan Anda. Prioritaskan apa yang Anda perlukan, apakah untuk keamanan rumah atau sistem pendukung yang memberikan hiburan, kenyamanan dan kemudahan dalam mengerjakan pekerjaan rumah. Setelah itu buat perencanaan detail terkait kebutuhan Anda tersebut saat ini maupun beberapa waktu yang akan datang. Hal tersebut diperlukan karena kemungkinan ada pengembangan yang Anda lakukan terhadap Smart Home System Anda di masa yang akan datang. Selanjutnya lakukan survey ketersedian pilihan Smart Home System yang sesuai dengan kebutuhan Anda tersebut. Bandingkan detail setiap opsi yang ada. Selain dari sisi harga dan kecanggihannya, perlu dipertimbangakan sistem yang menawarkan keamanan data Anda dan rumah Anda yang terekam dalam Smart Home System. Hal ini penting dikarenakan semua kecanggihan dan fasilitas yang ditawarkan oleh Smart Home System dapat beresiko dari sisi keamanan data personal kita.

Referensi:

https://www.techtarget.com/iotagenda/definition/smart-home-or-building

https://www.otelco.com/resources/smart-home-guide/

https://www.makeuseof.com/what-is-smart-home-technology/

https://www.homestratosphere.com/smart-home-technology-ultimate-guide/

Oleh : Dwi Ana Ratna Wati S.T.

Baca tulisan lainnya

Scroll to Top
Scroll to Top